Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Aplikasi Dompet Digital (E-Wallet) Android Terbaik Aman Sudah OJK!

aplikasi dompet digital android

Aplikasi dompet digital (E-Wallet) Android merupakan sebuah alat transaksi yang aman dan praktis kerap memberikan promo, diskon, dan cashback bagi para penggunanya. Aplikasi E-Wallet sekarang ini banyak sekali macam dan jenisnya bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan.

Aplikasi ini bisa para pengguna gunakan hanya dengan mengunduhnya melalui Google Play Store secara gratis. Namun sebelum Anda bisa menggunakannya, perlu mendaftar dan melengkapi beberapa syarat guna bisa menikmati semua fitur dalam apk dompet digital.

Ya, dompet digital sekarang ini sudah menjadi kebutuhan pokok bagi semua orang guna memenuhi segala aktivitas transaksi dengan mudah dan tentunya cepat. Maka tidak heran jika para pengguna Android sudah banyak yang menginstall aplikasi E-Wallet.

Pilihan Aplikasi Dompet Digital (E-Wallet) Android Terbaik dan Aman!

Kehadiran aplikasi dompet digital (E-Wallet) Android ini nyatanya telah memudahkan dalam melakukan kegiatan sehari-hari mulai dari memesan makan secara online, memesan grab, memesan gojek, dan tentunya peminjaman online menggunakan paylater.

Pastinya jika Anda menggunakan dompet digital segala hal dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari bisa dilakukan secara cepat hanya bermodalkan smartphone saja. Langsung saja, berikut ini beberapa daftar dan nama aplikasi e-Wallet atau dompet digital versi Android untuk Anda gunakan.

1. Dana

Dana menjadi Aplikasi dompet digital paling populer dan banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Mengapa begitu? Sebab Dana sudah diawasi OJK dan tentunya sudah terdaftar di Bappebti. Selain itu, Dana juga menghadirkan fitur menarik seperti membayar tagihan listrik, transfer saldo dana ke rekening bank, membeli voucher game, dan masih banyak lagi. Pastinya adanya kehadiran fitur ini akan membuat para pengguna Dana bangga dan tidak mau pindah ke layanan lainnya.

2. OVO

Daftar dan pilihan kedua E-Wallet ada OVO. Di mana aplikasi satu ini juga sebagai E-Wallet terbaik seperti Dana. OVO layanan E-Wallet dengan menawarkan banyak fitur canggih dan lengkap. Selain itu OVO juga sering memberikan promo serta cashback kepada para penggunanya. Aplikasi pembayaran serba bisa ini aman sekali untuk Anda gunakan.

Apalagi, sekarang ini OVO telah terintegrasi ke Grab dan aplikasi belanja online, Tokopedia. Maka transaksi akan makin praktis. OVO telah terdaftar OJK sebagai penyelenggara FinTech. OVO ini mempunyai fitur utama yakni payment dimana kemudahan dalam bertransaksi serta pembayaran untuk segala kebutuhan dengan OVO.

3. LinkAja

LinkAja juga bisa jadi aplikasi dompet digital terbaik dan bagus juga untuk Anda. Aplikasi LinkAja telah menghadirkan banyak fitur yang bisa para pengguna nikmati dan gunakan dalam hal bertransaksi. User Interface dari LinkAja juga mudah para pengguna pahami sehingga tidak akan membuat bingung.

4. Sakuku

Jika Anda nasabah Bank BCA, pasti sudah tidak asing dengan dompet digital satu ini. Ya, Sakuku merupakan layanan dompet digital yang dirilis oleh BCA sendiri. E-Wallet milik Bank BCA ini dibagi menjadi dua yakni Sakuku dan Sakuku Plus.

Jika Anda menggunakan Sakuku, maksimal saldo harus 2 juta. Sementara untuk Sakuku Plus, Anda bisa simpan uang hingga 10 jutaan. Fitur utama dari aplikasi Sakuku antara lain transfer ke akun BCA, tarik tunai di ATM BCA, split bill, top up, dan penarikan via ATM BCA, Klik BCA Individual, dan BCA Mobile.

5. i.Saku

Aplikasi dompet digital (E-Wallet) Android selanjutnya ada i.Saku. i.Saku merupakan apk dompet digital yang bekerjasama dengan perusahaan ritel ternama yakni Indomaret. Maka sudah pasti, jika Aplikasi ini sangat bermanfaat ketika Anda berbelanja di Indomaret atau jaringan minimarket mereka.

Jadi dengan menggunakan i.Saku ketika melakukan transaksi di Indomaret, Anda bisa mendapatkan berbagai potongan harga, lho. Bukan hanya itu saja, Anda juga bisa mengumpulkan cashback berupa koin yang nantinya bisa digunakan kembali ketika berbelanja.

6. JakOne Mobile

Terakhir Anda bisa menggunakan Aplikasi Dompet Digital (E-Wallet) Android JakOne Mobile yang dikeluarkan oleh Bank DKI. Ada banyak sekali Anda lakukan guna bertransaksi dengan merchant yang bekerjasama dengan Bank DKI. Bukan hanya itu, hadirnya sistem QR Code juga semakin mempermudah dalam melakukan pembayaran tanpa harus menggunakan uang cash sama sekali.

Aplikasi dompet digital (E-Wallet) Android di atas akan memudahkan Anda dalam segala hal transaksi bahkan pembayaran tagihan salah satunya listrik.

close